IAIN Kudus Siap Memberikan Warna bagi MTs NU Mawaqiul Ulum Melalui PPL
Sebanyak 24 mahasiswa Fakultas Tarbiyah IAIN Kudus siap mewarnai MTs dan MA NU Mawaqi’ul Ulum Medini Undaan Kudus melalui Praktik Pengalaman Lapangan (PPL). Secara resmi prosesi pembukaan dan penyerahan anggota PPL dilaksanakan pada Minggu (25/07/2021) di gedung MTs NU Mawaqi’ul Ulum.
Diawali dengan pembacaan tahlil sebagaimana ciri dari warga NU acara ini dihadiri oleh oleh ketua Yayasan Ittihadul Ummah, para guru dan staf baik dari MTs / MA Mawaqi’ul Ulum dan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) serta anggota PPL.
Dalam sambutannya Ketua Yayasan Ittihadul Ummah K.H Achmadi menyampaikan tentang sejarah berdirinya Madrasah NU Mawaqiul Ulum dari PIAUD hingga MA. “Saya berharap dengan adanya kegiatan pengabdian dari anggota PPL IAIN Kudus ini, kegiatan KBM di Madrasah baik MTs maupun MA dilaksanakan secara luring. Saya merasa sangat prihatin dengan anak-anak jaman sekarang yang dimana-mana hp melulu yang dipegang, sedangkan mereka belum bisa memanfaatkannya dengan baik” tutur Achmadi.
Dany Miftah M. Nur, M.Pd selaku dosen pembimbing lapangan PPL MTs. NU Mawaqi’ul Ulum dan Arghob Khofya Haqiqi, M.Pd selaku dosen pembimbing lapangan PPL MA NU Mawaqi’ul Ulum menyerahkan anggota PPL secara simbolis ke pihak madrasah. Dany berpesan kepada anggota PPL bahwasanya di madrasah telah memiliki warna, tugas anggota PPL yaitu bagaimana menjadikan warna tersebut semakin terlihat indah. Selain itu Dany juga memberikan petuah dan semangat dengan slogan yang menjadi kebanggaannya “Totalitas tanpa batas”. Slogan tersebut yang selalu ditanamkan kepada mahasiswanya. (Dany/Yusi)